Selasa, 16 November 2010

STATUS HARI INI

Aku terduduk disini, terfokus pada layar laptop Compaq hadiah dr suamiku tercinta yang ada di depanku, jari-jari ku menari diatas keyboard sambil terkadang tertawa dan tersenyum melihat apa yang ada di depan ku. Selalu ada saja hal yang baru dan kabar dari teman yang kulihat disini. Begitu besar kebutuhan oranng saat ini kepada social networking, seperti facebook. aku juga adalah salah satu korban dari fenomena ini, tak afdhal rasanya hariku jika tak membuka facebook sehari saja. Baik Cuma untuk mengecek status, update status,  melihat pesan dan juga mengirim coment-coment pada status teman-temanku.Sebuah status dari seorang teman lamaku yang masuk di berita terbaru. Berita yang yang lebih up date daripada news line yang ada di tv one atau metro tv, apalagi televisi yang hanya menayangkan hiburan dan entertainment semata. .
*
Status Menggelitik
Temanku yg sejak dulu aku kenal slalu Percaya Diri (PD) sekaligus Narsis di manapun dia berada, walau terkadang dia bagi orang lain lucu dan cukup mengherankan berkat sifat PDnya yg berlebihan, status hari ini tak jauh berbeda dengan status-statusnya sebelumnya. Dia slalu menulis status yg sedikit menggelitik, merasa diri paling cantik dan banyak yg tertarik padanya mungkin itu pikiran di otaknya sehingga dia berulangkali mengupdate status bak wanita yg diperebutkan banyak lelaki, bahkan lelaki yang sudah mempunyai pasangan hidupun tergoda padanya. Hmmm….padahal…menurut aku pribadi dia biasa-biasa saja bahkan mungkin di bawah standar biasa…tapi tak ada salahnya dia menganggap dirinya cantik, daripada nggak ada yg bilang dia cantik mendingkan ngatain diri sendiri. Lucu saja membaca status yg terlalu percaya diri, aku tak pernah comentar, hanya selalu tersenyum setiap kali membaca statusnya, yg lebih menggelitik  lagi dalam sehari dia bisa update status lima sampai enam kali, bahkan aku pernah membuka wallnya statusnya ada delapan kali dalam sehari. Facebooker setia nech…__
*
Status Aneh
Ada lagi status temanku yg aneh, Dia teman SMAku lelaki, entah kenapa dia sekarang menjadi politikus, setap kali aku membaca statusnya selalu saja mengenai politik, sayangnya isi statusnya tidak ada yg membangun dan memotivasi para remaja sekarang, statusnya selalu berisi cacian dan makian kepada para pejabat Daerah seperti Gubernur dan Bupati, bahkan dia terkadang menghujat Presiden melalui Statusnya. Lantas apa yg meguntungkan jika kita update status bodoh seperti itu, Please dech…FB bukan tempat berpolitik, bukan tempat menghujat, bukan tempat mempropokator, dan juga bukan tempat pamer harta, pamer kecantikan and bla…bla…bla….Banyak status yg sering membuat aku mengerutkan alis karena menyayangkan status yang terkadang terlalu berlebihan seperti halnya teman yg update status mengenai masalah rumah tangganya, Hmm..bukannya itu harus dirahasiakan…bukannya itu sama juga halnya dengan kita menyebarluaskan aib sendiri…??
*
Status Unik  
Ada juga status yg mungkin bisa dibilang sedikit unik  Ya…mereka teman2ku bahkan para keponakanku, sepupuku dan adik kandungku yg berada di daerah Jogja yg beberapa waktu lalu bahkan samapai sekarang dilanda musibah dengan meletusnya Gunung Merapi. Gempa, Gunung Meletus, Hujan Debu, Pengungsi atau apalah namanya bukan masalah buat orang-orang yang ada di DIY, buktinya masih bisa update status tuh …___ benar apa kata kawanku yang satu ini. Sangat biasa bencana datang di negri ini, sepertinya kita terbiasa dengan banjir, kebakaran, gunung meletus, gempa, mungkin tsunami juga akan menjadi hal yang biasa di negri ini. Hampir dalam setiap khutbah Jum’at di tempat tinggalku yg Masjidnya tak jauh dari rumahku sehingga aku bisa menyimak isi dari khutbah tersebut, bahkan acara-acara pengajian di Televisi yang aku dengar selalu berkata “pekalah terhadap tanda-tanda dan peringatan dari Allah dari bencana-bencana yang ditunjukkannya”. Mungkin karena sudah biasa dengan peringatan-peringatan tersebut sehingga kita menganggapnya hanya seperti rambu lalu lintas yang dapat kita lewatkan seenaknya apalagi jika tak ada yang mengawasi. Atau menganggap musibah tersebut biasa seperti saat kita mendengar orang yang kita kenal mengalami kecelakaan saat mengendarai motor atau apalah lainnya lalu kita hanya berkata “innalillahi, kok bisa?! Motornya nggak apa kan?!”.  
*
Status Lucu
Sebuah status lain di bagian bawah juga membuatku tertawa terpinggkal-pingkal beberapa jam yang lalu. Satu lagi orang yang curhat di facebook pada musibah yang menimpanya. Teman masa kecilku lelaki yang memang selalu lucu dan bicaranyapun tak pernah mampu ia kontrol, dan ternyata dia lakukan kebiasaannya itu di FB, dia selalu update status mengenai keadaannya, seperti hari ini  dia update status kesialannya >>(Temanku) status: Sial sekali aku hari ini…!!!                                 Entah mimpi apa aku semalam kok bisa kejadian hal memalukan                                 kayak gini. di tempat rame pula. Beberapa coment mulai meluncur di wallnya, Coment I: Kenapa kau ?? (temanku) :Ada lah…aku malu jika harus bercerita…pasti kamu akan ertawa dan mengejekku. Coment selanjutnya :Hahaha…. Mang dah nasibmu hidup selalu sial…kasian sekali kamu Bro… Dilanjutkan coment yg lain : Emang kenapa kamu..? Kayaknya ga pernah beruntung hidupmu..?? ____  .............______ Wkwkwkwk……. Aku teringat cerita ponakanku yg masih duduk di bangku SMA, ia bercerita saat pergi mengantar ibunya ke pasar dia melihat orang yang mengalami kecelakaan karena menghindari razia sepeda motor sehingga dia tanpa sengaja masuk kedalam got, hanya pakaian yang kotor dan tidak ada bekas luka secara fisik, tetapi cukup melukai jiwa dan mental akibat rasa malu yang diderita. Sebuah peristiwa yang kubayangkan lebih lucu dari adegan Sule dan Aziz dalam OVJ . Aku mengirimkan koment lain padanya: hahahahaha lucu sekali pasti tadi ya …__ lalu akupun menyempatkan diri mengirim pesan lewat ponsel, ma’af aku mentertawakan statusmu, abis aku terbayang kalau seandainya kamu adalah orang dibalik cerita ponakanku, lalu dia membalas smsku,..cerita apa ponakanmu kawan..?? … ku ceritakan saja seperti cerita ponakanku, dan setelah dia membalasnya aku benar-benar terpingkal-pingkal tertawa karena ternyata orang yang dimaksud ponakanku adalah  dia temanku yg lucu yang hari ini update status tentang kesialannya. Lalu dia sms lagi…PUASS kau mentertawaka aku..??   hhhhhhhhhhh…….aku justru menelponnya dan benar2 sedang tertawa di ponsel yg pasti dia mendengarnya, bukannya dia memakiku atau marah padaku tapi dia justru ikut tertawa. 
*
Status Rindu-Rindu tapi Benci
Teman gadisku bercerita lewat statusnya : pergilah kau, pergi dari hidupku, bawalah semua kenangan bersamamu” Yang diikuti dengan perubahan status menjadi Lajang…padahal sejam lalu statusnya bertunangan dengan …………??  Mantan sang tunanganpun memberi jempol,,, )): wah….rame nech…!! Ada coment dari kawannya yang mengingatkan akan kisah cinta mereka yg terbina sudah tiga tahun, lalu sang pemilki statuspun bercerita tentang kejadian atau masalah yang sedang di alami bersama kekasihnya, hoho…gayung bersambut, mantanpun akhirnya coment dan…wow….baikan lagi dech lewat FB… Ada manfaatnya juga, tapi jadi ketahuan masalahnya dech…heheee…terserah kalian mau menilai merekalah…!!
***
Yang lebih lucu,unik juga aneh, tetanggaku yang masih SMA mengganti statusnya menjadi menikah.  Aku tersenyum melihatnya, entah kapan tetanggaku yang masih SMA ini menikah, tapi status udah jadi nikah aja. Nggak pake undangan, apalagi upacara, bahkan berita pernikahannya di kampungkupun tak terdengar. Makna pernikahan kayaknya udah nggak sesakral zaman dulu. Skarang status bisa jadi mainan. Teman suamiku mengganti pekerjaannya menjadi petani, padahal yang aku tahu dia seorang Pegawai di Bank Swasta. Ponakanku yang masih duduk di bangku SD kelas enampun tidak ketinggalan, dia yang aslinya bersaudara tiga tapi di FB mempunyai duapuh delapan saudara, nama-nama itu diambil dari para sepupu atau keluarga lainnya yang ada di FB termasuk aku.
***
Cara mereka mengungkapkan perasaan mereka cukup menarik. Melalui FB rasa mereka terlampiaskan, mereka mengungkapkan kekesalan, kerinduan, kemarahan, kasmaran, kesialan dan kesedihan mereka dengan meng-update status, yg justru tanpa mereka sadari rahasia mereka diketahui oleh orang banyak. Termasuk aku…tidak mau dikatakan munafik, akupun sering update status mengenai isi hatiku, kekesalanku dan rasa bahagia yg  sedang bergejolak di hatiku, namun mungkin aku perlu memberi sedikit saran buat teman-teman supaya lebih terkontrol dalam update status, jika itu tak layak diketahui orang banyak janganlah disebarkan lewat FB, terutama jika berkaitan dengan masalah rumah tangga karena tak ada rumah tangga yang tak mempunyai masalah, perkelahian kecil atau besar itu adalah bumbu-bumbu dari rumah tangga…kita diciptakan berbeda dalam berbagai hal, tak mungkin ada rumah tangga yang tak dihiasi dengan masalah, semuanya hanya ujian, kita yang mengaturnya…jangan kita sebarkan aib kita sendiri, karena bukannya tidak mungkin orang lain akan berpikiran negatif kepada kita dan pasangan kita. Saya bukan sok menggurui atau sok apalah istilah sok-sok yang lainnya, tapi saya hanya sekedar mengingatkan agar kita sama-sama bisa mengontrol diri. Karena seringkali sy membaca status dari teman-teman yg berkaitan dengan rumah tangga. Ups…Ma’af kalau saya berlebihan saudara…___